LOGO disdamkar
Beranda > Berita > Bupati Dorong Pelayanan Adminduk Di Tingkat Desa
Berita Utama

Bupati Dorong Pelayanan Adminduk di Tingkat Desa

Posting oleh prokopilobar - 12 Jan. 2022 - Dilihat 208 kali

Giri Menang, 11 Januari 2022 - Bupati Lombok Barat H.Fauzan Khalid mendorong terlaksananya pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) hingga ke desa-desa di Lombok Barat.

Hal itu disampaikannya saat melaunching Kios Adminduk bersama Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Lombok Barat di Desa Penimbung Kecamatan Gunung Sari, Selasa (11/1).

Bupati sendiri mengapresiasi Pelayanan Adminduk sampai di tingkat desa di mana Desa Penimbung ini sebut Fauzan merupakan Desa yang ke 22 di Lombok Barat yang sudah membuka layanan Administrasi Kependudukan.

"Waktu kampaye pemiliham bupati dulu saya janji membuat tiga UPTD Dukcapil untuk pelayanan Adminduk, alhamdulillah sekarang sudah ditunaikan, dan lebih berkembang ke desa-desa," ucapnya.

Bahkan menurutnya sampai saat ini sudah ada 22 desa yang sudah memberikan pelayanan kepada masyarakat. Untuk selanjutnya Kecamatan Batulayar dan Kecamatan Gunung Sari diharapkan juga bisa 100 persen untuk membuka pelayanan adminduknya.

"Saya yakin semua desa keinginannya sama untuk melayani masyarakat. Jadi sebelum HUT Lombok Barat April mendatang semua desa di Lombok Barat bisa memberikan pelayanan Adminduk kepada masyarakat," harapnya.

Sementara Kepala Dinas Dukcapil Lombok Barat HM.Hendrayadi sebelum menyampaikan sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Lombok Barat H.Fauzan Khalid yang telah mendukung Dukcapil sehingga tahun ini bisa meremajakan alat di semua kecamatan.

Termasuk ucapan terima kasih disampaikan kepada Kadis PMD yang telah membantu desa untuk membuka ruang untuk pengadaan alat Adminduk di desa melalui Dana Desa.

Hendra menyebutkan untuk layanan di desa masih melayani pelaporan Akta Kelahiran dan pelaporan Akta Kematian.

Namun dampak dari itu kata Hendra semua tentu akan ada Pembuatan Kartu Keluarga (KK) baik yang rusak maupun KK yang akan diganti.

Jadi selain tiga layanan adminduk tersebut ia upayakan April mendatang Dukcapil akan membuka akses untuk perekaman sehingga nantinya masyarakat tidak perlu lagi ramai-ramai ke Kantor Camat, ke UPTD atau ke Kantor Dukcapil hanya untuk perekaman.

"Cukup di desa bisa dilakukan," sebut mantan Kadis Dikbud itu.

Selain membuka Kios Adminduk Dukcapil juga membuat program yang disebut Kabarku Pasti dimana program ini sudah berjalan sejak 2021 tahun lalu bekerjasama dengan Kemenag Lombok Barat.

Dengan program ini pengantin baru selain mendapatkan Buku Nikah dari Kemenag pihak Dukcapil juga memberikan KTP Baru, KK baru termasuk perubahan KK orang tua masing-masing.

"Dan semua adminduk diterima bersamaan dengan Buku Nikah sekaligus," cetus Hendrayadi.

Hadir juga pada launching adminduk tersebut Kepala Dinas PUTR I Made Arthadana, Kepala Dinas PMD Heri Ramdhan, Sekretaris Dukcapil Fathurrahman, Kepala BKBPP3A Ramdhan Harianto, Camat Gunungsari M. Mudasir, tokoh masyarakat, mahasiswa, dan para kepala desa se Kecamatan Batulayar dan Gunungsari (dedy/prokopi)


Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *